Sunday, May 07, 2006

SAKURA

Beberapa minggu belakangan ini sibuk.. deuhh.. kapan gak sibuknya? hehehe... Jadinya malas update blog-blog. Sejak rabu kemarin malah ada tamu dari Jakarta menginap dirumah kami. Jadinya... saya mengambil cuti 2 hari dan khusus jalan-jalan di Hamburg bersamanya. Temen 'boss' yang satu ini khusus mampir ke Hamburg diantara perjalanan dinasnya ke Eropa.

Dalam rangka jalan-jalan kami bersamanya di Hamburg, saya sempat melihat beberapa bunga Sakura yang sedang berbunga di Hamburg. Bunga Sakura ini terkenal di Jepang, namun tanaman yang ada menjelang musim semi dan bunganya hanya dapat dinikmati beberapa hari ini ternyata banyak juga di Hamburg. Walaupun tidak terlalu banyak macam dan warnanya seperti di Jepang sana, namun cukup indah juga dinikmati di musim semi ini.

Karena musim semi tahun ini 'agak terlambat' datang, bahkan termasuk singkat beberapa minggu saja, moment untuk mengambil foto-fotonya bunganya pun sedikit sekali waktunya. Foto-foto ini diambil di beberapa tempat di Hamburg ini, misalnya yang ada di depan rumah kami, ditepi jalan Veddelerbrücken Strasse dekat rumah kami, di Kleiner Pulverweg depan mesjid Indonesia, di taman belakang Eiscafe Grindel, di tepi Alster dekat Kennedy Brücke dan di jalan Lindenstr arah Berliner Tor.



















2 Comments:

At 3:37 PM, Anonymous Anonymous said...

Aduh tante..sbok jg rupanya yak..ixixixi..ikke jg neh. Sebok terus sampe lupa ngeblog :)

Bagus ya sakura2x ituw..gemes pengen gw petik taruh di vas..kekekek..

 
At 1:40 PM, Blogger Noenoe said...

ih bener sama ya mbak,...cuman disini dah pada rontok,..diganti bunga fuji yg ungu menjuntai ke bawah sama tsutsuji yg berwarna warni,...

 

Post a Comment

<< Home